Pages

SEBI; Tentangmu

Senin, 25 November 2013




SEBI; Tentangmu
Multazam Zakaria

Pada sesuatu yang bernamakan cinta
Kita terus mengeja.

Kelas tempat kita belajar
Taman tempat berdiskusi
Kantin tempat kita bercengkrama
Ada seribu satu cerita di sini
Prasa dan puisi tidak lagi asing
Mengartikulasikanmu sama saja dengan mengejawatahkan cinta yang tanpa definisi.

Tentang ketulusan
Kita menerimanya tanpa suara
Tentang ikhlas
Cukup senyummu yang menerjemahkannya
Tentang kegigihan dan harapan
Kilatan matamu bagiku cemeti waktu.